Selamat Datang di Seni MAN 1 Lubuklinggau, Selamat Menikmati Cara Hidup Sehat, Semoga Anda Betah Dan Selalu Datang Berkunjung di artman1llg, Silahkan komentari, kritik dan Sarannya, Selamat Bargabung.

Bersinergi Sosialisasi Budaya Anti Korupsi


Memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia. 2017. Bersinergi dengan KPPN dan MAN 1 Lubuklinggau dalam sosialisasi anti korupsi pada hari Rabu, 14 des 2017 di MAN 1 Lubuklinggau. Dihadiri lebih seratus siswa mendengarkan ketua KPPN, ibu Ari Suwandini, MBA,  menyampaikan amanat ttg Pengembangan budaya anti korupsi  dan pengendalian gratifikasi. 

Kegiatan ini disambut baik oleh kepala madrasah Bp. TASLIM, MSi, kegiatan ini sebagai edukasi anti korupsi bagi siswa dan guru di MAN 1. Tak lupa beliau memperkenalkan guru MAN 1 agen penggerak integritas ibu Hj. Annisah, M.Pd dan ibu Hj. Yenni Agustina, S.Ag.
Yang beberapa waktu lalu mengikuti kegiatan TSC, Teacher Supercam yang di selenggarakan KPK.
Harapannya disekolah kita  dapat memberikan teladan dan menumbuhkan karakter siswa yang berintegritas. Dan kepala madrasah berharap penerapan (Jupe mandi sedis tangker). Nilai nilai karakter (Jujur, peduli, mandiri, adil, sederhana, disiplin, tanggungjawab dan kerjakeras).
Dapat disampaikan juga dalam proses kegiatan belajar mengajar.

*salam guru abad 21*

No comments: